PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG ARITMIA PADA PASIEN INFARK MIOKARD AKUT DI RUANG ICU/ICCU RSUD KABUPATEN WAJO SULAWESI SELATAN

Muhammad Asbir, Padoli

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan diketahuinya  pengetahuan perawat tentang aritmia. Populasi dalam penelitian ini seluruh perawat di Ruang ICU/ICCU RSUD Kabupaten Wajo, seluruhnya dijadikan subjek penelitian dengan target populasi 20 orang. Hasil penelitian menunjukkan hampir seluruh perawat berpengetahuan kurang baik tentang aritmia. Perawat yang berusia kurang dari 33 tahun seluruhnya berpengetahuan kurang tentang aritmia dan yang berusia antara 34-38 tahun setengahnya berpengetahuan baik. Perawat yang berjenis kelamin laki-laki seluruhnya berpengetahuan kurang dan perawat yang berjenis kelamin perempuan hampir seluruhnya berpengetahuan kurang baik tentang aritmia. Perawat dengan pendidikan DIII dan S1 Keperawatan seluruhnya berpengetahuan kurang baik sedang perawat dengan pendidikan DIV Keperawatan pengetahuannya baik tentang aritmia. Perawat yang tidak pernah mengikuti pelatihan atau seminar keperawatan seluruhnya berpengetahuan kurang baik tentang aritmia sedang perawat yang pernah ikut pelatihan hampir seluruhnya pengetahuannya kurang baik, sebagian kecil mempunyai pengetahuan yang baik tentang aritmia. Perawat dengan lama kerja kurang dari 6 tahun seluruhnya berpengetahuan kurang baik dan sebagian kecil berpengetahuan baik. Melihat hasil penelitian ini, maka pimpinan Rumah Sakit RSUD Kabupaten Wajo perlu meningkatkan pengetahuan perawat tentang aritmia dengan menyediakan referensi tentang aritmia dan aktif mengikutkan perawat dalam pelatihan tentang kegawatan kardiovaskuler serta meningkatkan pendidikan perawat di bidang kardiovaskuler.

 

Kata-kata kunci: Pengetahuan, perawat, aritmia.

 

ABSTRACT

This research is descriptive research that aims to know the nurse's knowledge about arrhythmias. The population in this study all nurses in ICU / ICCU Hospital Wajo, entirely used as research subjects with a target population of 20 people. The results showed nearly all nurses less knowledgeable both about arrhythmia. Nurses aged less than 33 years altogether less knowledgeable about arrhythmias and those aged between 34-38 years of half good knowledge. Nurse-sex male entirely less knowledgeable and nurses who are female is almost entirely lacking good knowledge about arrhythmias. Nurses with education and S1 Nursing DIII wholly good being less knowledgeable nurses with nursing education DIV good knowledge about arrhythmias. Nurses who have never attended a training or seminar nursing unfavorable entirely knowledgeable about the arrhythmias were nurses who had joined the training is almost entirely lacking good knowledge, a fraction having a good knowledge of arrhythmia. Old nurse with less than 6 years working entirely unfavorable knowledgeable and good knowledge fraction. Seeing the results of this study, the leadership of the Hospital District Hospital Wajo need to improve the nurse's knowledge about arrhythmias by providing active references include arrhythmias and nurses in training about the gravity of cardiovascular as well as improving education in the field of cardiovascular nurses.

 Keywords: Knowledge, nurses, arrhythmia.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.