Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Malang
Abstract
ABSTRAK
Obesitas merupakan masalah kesehatan masyarakat global yang angkanya dari tahun ke tahun cenderung terus meningkat pada berbagai kelompok usia, termasuk pada usia anak-anak dan remaja. Teori kognitif sosial dari Bandura, perilaku, faktor kognitif dan personal, dan pengaruh lingkungan saling mempengaruhi. Peneliti ingin menemukan hubungan pengetahuan risiko dan pengamatan lingkungan dengan perilaku remaja berberat badan lebih dalam menurunkan berat badan. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Total subyek penelitian 90 remaja berberat badan lebih dan telah menjawab tes pengetahuan risiko dan mengisi kuesioner untuk menilai pengamatan lingkungan dan perilaku menurunkan berat badan. Teknik sampling menggunakan proporsional sampling. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan positif dan secara statistik signifikan antara pengamatan lingkungan dengan perilaku menurunkan berat badan (b= 0.11; CI 95%= 0.00 - 0.23; p= 0.047), namun tidak ditemukan hubungan pada pengetahuan risiko obesitas (b=-0.14; CI 95%=-0.44 - 0.15; p=0.342). Penelitian ini menyimpulkan bahwa pengamatan lingkungan ada hubungan positif dengan perilaku menurunkan berat badan sedangkan pada pengetahuan risiko tidak ditemukan hubungan dengan perilaku menurunkan berat badan.
Kata-kata kunci: pengetahuan risiko, pengamatan lingkungan, perilaku, remaja.
ABSTRACT
Obesity is a global health problem that the numbers from year to year tends keep increased in various age group, including at children and adolescents . Social cognitive theory from Bandura's, behavioral, cognitive and personal factors, and the influence of environment influence each others. The purpose of this research is to find the relationship of risk knowledge and environmental observations with behavioral of reducing weight among overweight adolescents. Design of the research is analytic observation. A total of subjects are 90 adolescents overweight and obesity has filled out a questionnaires to assess risk knowledge, environmental observations and behavior to reduce weight. The sampling technic used proportional sampling. The results indicated there is positive relationship and statistically significant among environmental observation with behavioral reducing weight (b= 0.11; CI 95%= 0.00 - 0.23; p= 0.047), but no relationship was found in the knowledge of risk the obesity (b= -0.14; CI 95%= -0.44- 0.15; p= 0.342). The study concluded that environmental observation had positive relationship and statistically significant with behavioral reducing weight but risk knowledge had no relatinship with it.
Keywords: risk knowledge, environmental observation, behavioral, adolescentFull Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.