PENGARUH BIMBINGAN KONSELING TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU PASIEN HIPERTENSI DALAM MENGONTROL TEKANAN DARAH EFFECT OF GUIDANCE COUNSELING ON PATIENT BEHAVIOR CHANGES IN HYPERTENSION BLOOD PRESSURE CONTROL

A’an Dwi Sentana, IGA Sri Puja WW, H.Zul H.Zulkifli

Abstract


 

Hipertensi dapat dikontrol bila faktor resiko hipertensi mampu dikendalikan. Upaya mencegah terjadinya komplikasi dengan menjalankan perawatan diri sehingga dapat mengontrol tekanan darahnya dengan baik. Tujuan penelitian adalah menganalisis pengaruh bimbingan konseling tentang perawatan diri terhadap perilaku pasien hipertensi dalam mengontrol tekanan darah di poli penyakit Dalam dan Jantung RSU Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Desain Penelitian menggunakan Quasi Experimental dengan rancangan Non Equivalent Control Group dengan pre dan post test. Sampel penelitian adalah sebagian pasien yang berobat di poli penyakit Dalam dan Jantung  RSU NTB sebesar 32 responden dibagi dalam kelompok kontrol dan perlakuan. Alat pengumpul data adalah kuesioner dan Panduan bimbingan konseling tentang perawatan diri untuk pasien hipertensi. Intervensi diberikan selama 4 minggu di rumah. Analisis data menggunakan uji statistik Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bimbingan konseling tentang perawatan diri hipertensi dapat merubah pengetahuan (p=0,000≤α=0,05), sikap pasien (p=0,000≤α=0,05 dan tindakan (p=0,003≤α=0,05) pasien dalam mengontrol tekanan darah. Terdapat perubahan tekanan darah sesudah pemberian bimbingan konseling tentang perawatan diri hipertensi (p=0,000< α=0,05). perlu kiranya dibentuk program layanan bimbingan konseling bagi pasien hipertensi sehingga dapat mengatasi masalah  dari tekanan darah pasien yang tidak terkontrol sehingga dapat meningkatkan kepatuhan pasien dalam melakukan perawatan diri dan komplikasi dapat diminimalkan.

 Kata-kata kunci: bimbingan, konseling, self care, hipertensi

 

ABSTRACT

 

Hypertension can be controlled through hypertensive self-care efforts. This includes taking the medicine as directed, monitoring blood pressure and making changes in lifestyle (such as exercise, reducing salt intake and increasing consumption of fruits and vegetables). Such effort for controlling can be attempted through guidance counseling. The purpose of this study was to analyze the effect of hypertensive self-care guidance and counseling on behavior in controlling blood pressure among hypertensive patients. This study used pretest-posttest quasi-experimental control group design. The sample was selected by consecutive sampling. The data were collected by measuring the level of knowledge, attitudes using questionnaire and behavior,  blood pressure using observation sheets before and after the guidance counseling and was analyzed by Wilcoxon Signed Ranks Test there was change in knowledge patient about hypertension self-care ((p=0,000≤α=0,05), attitude (p=0,000≤α=0,05), and behaviour (p=0,003≤α=0,05). There was  change in blood pressure  (p=0,000< α=0,05).. Result of this study  indicated that the  guidance counseling about self-care needs to provided so that the patients can control their blood pressure.

 Key wordsguidance, counseling, self-care, hypertension

Alamat Korespondensi: Jl. Pejanggik    Mataram


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.